ANALISIS INTERFERENSI AGGREGATE TV DIGITAL TERHADAP LONG TERM EVOLUTION (LTE) PADA FREKUENSI 700 MHZ

Authors

  • Emilia Roza Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA
  • Dwi Astuti Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA
  • Mohammad Mujirudin Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA
  • Syah Alam Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA

Abstract

Implementasi Televisi digital dapat meningkatkan efisiensi pemanfaatan spektrum frekuensi radio dan juga berpotensi untuk terjadinya interferensi. Hal ini disebabkan karena TV digital dan LTE akan bekerja pada pita frekuensi yang berdampingan pada frekuensi 700 MHz. Tujuan penelitian ini adalah mencari jarak aman interferensi bagi pengguna LTE ketika terdapat satu atau 10 pemancar TV digital di sekitarnya. Metode yang digunakan adalah simulasi dengan skenario perubahan jarak VLR-VLR dari 0-10 km dan jarak ILT-VLR dari 0 – 21,2 km. Spectrum Engineering Monte Carlo Analysis Tool (SEAMCAT) digunakan sebagai perangkat simulasi untuk mendapatkan nilai dRSS dan iRSS. Hasil simulasi menunjukkan jarak aman UE LTE dari interferensi adalah 5,7 km untuk satu pemancar TV Digital dan 11,3 km untuk 10 pemancar TV Digital.

Kata kunci: TV Digital, LTE, Interferensi, SEAMCAT

Downloads

Published

2018-08-09