Pengaruh Flexi-time dan Transformational Leadership Terhadap Employee Loyalty yang Dimediasi oleh Job Satisfaction pada Karyawan Generation Y

Authors

  • Samuel Pambudi
  • Melitina Tecoalu

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk menguji pengaruh flexi-time dan transformational leadership terhadap employee loyalty dengan job satisfaction sebagai variabel mediasi. Sampel penelitian adalah 100 orang karyawan pusat PT Tobasada yang lahir pada tahun 1981 hingga 1999. Data penelitian diperoleh melalui kuesioner dari responden yang terpilih dengan metode random sampling. Analisis data dalam penelitian ini adalah SEM-PLS dengan menggunakan program SmartPLS 3.2.8. Hasil analisis menunjukkan bahwa flexi-time dan transformational leadership berpengaruh positif terhadap employee loyalty pada karyawan Gen Y. Kemudian transformational leadership berpengaruh positif terhadap job satisfaction. Tetapi job satisfaction tidak berpengaruh terhadap employee loyalty. Selain itu, ditemukan pula bahwa job satisfaction tidak memediasi pengaruh flexitime maupun transformational leadership terhadap employee loyalty.

Kata kunci : flexi-time, transformational leadership, job satisfaction, employee loyalty, generation y

Downloads

Published

2020-09-01