Pengaruh Lingkungan Terhadap Penyakit Demam Berdarah Dengue

Authors

  • Eva Sofia Dewiani Elisabeth Universitas Kristen Krida Wacana
  • Djap Hadi Susanto Universitas Kristen Krida Wacana

DOI:

https://doi.org/10.36452/jkdoktmeditek.v15i39E.1107

Abstract

Abstrak

Lingkungan merupakan agregat dari seluruh kondisi dan pengaruh-pengaruh luar yang mempengaruhi kehidupan dan perkembangan suatu organisasi. Salah satu peran lingkungan adalah sebagai reservoir dari berbagai agent dan vektor penyakit. Secara umum lingkungan dibedakan atas lingkungan fisik dan lingkungan non fisik. Lingkungan fisik adalah lingkungan alamiah yang terdapat di sekitar manusia, sedangkan lingkungan non fisik ialah lingkungan yang muncul akibat adanya interaksi antar manusia.

Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan penyakit yang sangat erat hubungannya dengan kesehatan lingkungan, sehingga ia disebut juga salah satu penyakit menular yang berbasis lingkungan. Artinya, kejadian dan penularannya dipengaruhi oleh berbagai faktor lingkungan. Karena itu upaya untuk memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat harus ditujukan kepada penyehatan lingkungan hidup.

Penyakit demam berdarah dengue (DBD) masih merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia, yang cenderung semakin luas penyebarannya sejalan dengan meningkatnya mobilitas dan kepadatan penduduk. Deman berdarah kerap kali menimbulkan Kejadian Luar Biasa dan mengakibatkan kematian yang tidak sedikit setiap tahun di berbagai daerah Indonesia.

Kesehatan lingkungan dalam aspek kesehatan lingkungan fisik yang berperan dalam penularan penyakit DBD misalnya pekarangan yang tidak bersih, seperti bak mandi yang jarang dikuras, pot bunga, genangan air di berbagai tempat, ban bekas, batok kelapa, potongan bambu, drum, kaleng-kaleng bekas serta botol-botol yang dapat menampung air dalam jangka waktu yang lama, bak mandi, WC, tempayan, drum air, bak menara (tower air) yang tidak tertutup, sumur gali. Sementara dari lingkungan non fisik antaranya adalah keadaan demografi suatu wilayah (kepadatan, mobilitas, perilaku, adat istiadat, sosial ekonomi penduduk). Biasanya DBD akan menyerang orang-orang yang tinggal di daerah pinggiran, kumuh. Faktor sosial seperti tingkat pendidikan serta ekonomi penduduk turut mempengaruhi perkembangbiakan vektor DBD.

Kata kunci : demam berdarah dengue, host, lingkungan

Author Biographies

Eva Sofia Dewiani Elisabeth, Universitas Kristen Krida Wacana

Program Profesi FK Ukrida

Djap Hadi Susanto, Universitas Kristen Krida Wacana

Staf Pengajar Bagian IKM FK UKRIDA

Published

2016-02-02

How to Cite

Elisabeth, E. S. D., & Susanto, D. H. (2016). Pengaruh Lingkungan Terhadap Penyakit Demam Berdarah Dengue. Jurnal Kedokteran Meditek, 15(39E). https://doi.org/10.36452/jkdoktmeditek.v15i39E.1107

Issue

Section

Artikel Penelitian