Prevalensi Obesitas pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Rumah Sakit Family Medical Center, Bogor Periode Januari-Juni 2016

Authors

  • Nor Ameerah Binti Azmi Universitas Kristen Krida Wacana
  • Gracia J.M.T Winaktu Universitas Kristen Krida Wacana

DOI:

https://doi.org/10.36452/jkdoktmeditek.v23i62.1552

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prevalensi obesitas pada pasien diabetes melitus tipe 2 untuk periode Januari sampai Juni 2016. Penelitian dilaksanakan di Klinik Gizi, RS Family Medical Center (FMC), Bogor. Metode deskriptif observasional, yaitu dengan menggunakan objek penelitian yang berupa data-data yang sudah ada dalam rekam medis. Dari hasil penelitian diperoleh jumlah penderita diabetes melitus tipe 2 yang memunyai kadar gula darah sewaktu ≥ 200 mg/mol adalah sebanyak 41 orang. Dari jumlah tersebut, 17,1% adalah pasien laki-laki sedangkan perempuan sebanyak 82,9%. Jumlah pasien diabetes melitus tipe 2 yang mengalami obesitas adalah 58,5%.

Kata kunci: prevalensi, obesitas, diabetes melitus

Downloads

Published

2017-04-06

How to Cite

Ameerah Binti Azmi, N., & Winaktu, G. J. (2017). Prevalensi Obesitas pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Rumah Sakit Family Medical Center, Bogor Periode Januari-Juni 2016. Jurnal Kedokteran Meditek, 23(62). https://doi.org/10.36452/jkdoktmeditek.v23i62.1552

Issue

Section

Artikel Penelitian