Vol. 25 No. 1 (2019): JANUARI - APRIL

Jurnal Kedokteran Meditek volume 25 edisi 1 ini akan mengangkat masalah-masalah kesehatan dan
biomedik yang penting di Indonesia terkait gaya hidup. Indonesia mengalami paradoks dan beban ganda
dalam hal kesehatan, Di satu pihak kita menghadapi masalah kronis seperti hipertensi dan obesitas, di lain
pihak kita masih menghadapi masalah stunting. Kita menghadapi masalah fisik seperti polip kolorektal,
maupun masalah mental seperti kecemasan. Untuk penelitian intervensi solutif terhadap masalah-masalah
terkait gaya hidup, Jurnal Kedokteran Meditek menyajikan penelitian bawang simbak dalam mencegah
kerusakan ginjal, serta dampak Tai chi pada hipertensi. Untuk menggugah pemikiran lebih lanjut,
disuguhkan tinjauan apakah asam klorogenat dalam kopi dapat mengatasi asam urat?

Published: 2019-03-15

Artikel Penelitian